VISI DAN MISI

VISI :

UMAT ALLAH PAROKI ST. MARIA TAK BERNODA BERCITA-CITA MEWUJUDKAN DIRI SEBAGAI MURID-MURID KRISTUS, YG DALAM TERANG ROH KUDUS, BERIMAN TANGGUH DAN MENDALAM, MANDIRI, MISIONER, MENJADI GARAM DAN TERANG, DITENGAH DAN BERSAMA MASYARAKAT, MEMBANGUN TATA KEHIDUPAN YANG DIJIWAI NILAI-NILAI KERAJAAN ALLAH

MISI :
  1. Umat Paroki St. Maria Tak Bernoda menanam dan menghidupkan kembali Dasar-dasar katolisitas
  2. Umat Paroki St. MariaTak Bernoda memperjuangkan keadilan, perdamaian dan keutuhan ciptaan.
  3. Umat Paroki St. Maria Tak Bernoda menumbuhkan semangat missioner.
  4. Umat Paroki St. Maria Tak Bernoda merevitalisasi seksi-seksi pelayanan Pastoral.
  5. Membangun kemandirian Paroki

Minggu, 06 Desember 2015

REKOLEKSI DAN PELANTIKAN PRODIAKON 2015-2018

Perayaan Misa Kudus Minggu Adven ke 2 di Paroki St. Maria Tak Bernoda Tegalrejo pada hari minggu 6 Desember 2015 terasa lain dari biasanya, hal ini terlihat bahwa pada hari ini yang memimpin Misa Kudus adalah Vikjen Keuskupan Agung Palembang yaitu Pastor. Felix Astono Atmojo SCJ, dan Pastor Paulus Sarmono sebagai konselebran. Misa juga kelihatan lebih meriah dan agung, karena diawali dengan perarakan 86 orang prodiakon. Para prodiiakon ini sebelumnya telah mengikuti pebekalan sebanyak 3 kali pertemuan, dan ditutup rekoleksi pada Hari sabtu, 5 Desember 2015 dengan pembimbing Romo Felix Astono SCJ, dan dilantik minggu 6 Desember 2015.
 Dalam kotbahnya romo Vikjen menegaskan bahwa prodiakon adalah orang-orang terpilih di wilayah masing-masing. Maka teentu memiliki konsekwensi tersendiri juga antara lain mesti jadi contoh, mampu menahan diri, berusaha hidup lebih baik. 
Tugas prodiakon adalah membantu pelayananimam kepada  umat, anatara lain : membagi dan / atau mengirim komuni, memimpin doa-doa, pemakaman jenazah. dll.

 Saat Rekoleksi

 sebelum perarakan 

 perarakan masuk ke gereja
Foto bareng